Posted on

Khao Phat Sapparot Nasi Goreng Nanas khas Thailand

Nasi goreng tak hanya memiliki campuran ayam atau udang saja. Anda pun bisa mencampurkan buah-buahan dalam olahan spesial ini. Salah satunya bisa anda dapati pada nasi goreng khas Thailand. Di negara Gajah Putih tersebut, nasi goreng nanas dinamai dengan istilah Khao Phat Sapparot. Ciri khas nasi goreng satu ini adalah penyajiannya yang menggunakan kulit buah nanas yang dagingnya dikerok terlebih dulu. secara penyajiannya memang berbeda dari nasi goreng pada umumnya.

Terlebih bahan isian serta bumbunya yang sangat kompleks. nasi goreng dari negeri tetangga ini memiliki isian daging nanas cincang yang membuat rasanya begitu gurih dan menyegarkan. Selain itu, anda bisa mendapati sejumlah rempah dan sayuran yang bermanfaat memperkaya cita rasanya. Membuatnya memang memerlukan kesabaran namun sebanding dengan rasa yang diciptakannya. Nah, dibawah ini resep selengkapnya untuk resep Khao Phat Sapparot atau nasi goreng nanas khas Thailand.

Cara Membuat Khao Phat Sapparot

Bahan utama:

  • Nasi melati tanak 1 ½ cangkir (anda bisa menggunakan nasi biasa)
  • Jahe 1 ruas, cincang halus
  • Minyak canola/minyak sayur 2 sendok makan
  • Bawang putih 2 siung, cincang halus
  • Bawang merah 7 butir iris tipis
  • Nanas 1 buah
  • Telur 1 butir
  • Wortel potong kecil ½ buah
  • Kacang mete 3 sendok makan
  • Garam ½ sendok teh
  • Daun ketumbar secukupnya
  • Kacang polong 5 sendok makan

Bahan kaldu sayur:

  • Air ½ liter
  • Jahe ¼ cm
  • Daun ketumbar 3 lembar, potong-potong kecil
  • Daun jeruk purut 5 lembar
  • Sereh 1 batang, memarkan
  • Bawang putih 1 siung, cincang
  • Bawang bombay 3 buah, belah jadi 4 bagian

Bahan saus:

  • Kecap asin ½ sendok makan
  • Kunyit bubuk ½ sendok teh
  • Saus tiram ¼ sendok teh
  • Kecap inggris ¼ sendok teh
  • Cabai bubuk ¼ sendok teh
  • Jintan bubuk ¼ sendok teh
  • Ketumbar bubuk ¼ sendok teh

Cara Membuat Khao Phat Sapparot:

  1. Pertama-tama buat kaldunya terlebih dulu dengan merebus semua bahan kaldu menggunakan ½ liter air. Rebus selama 30 menit dengan api kecil. saring dengan kain bersih agar kita mendapatkan kaldu yang bening.
  2. Siapkan wadah kecil dan masukan semua bahan saus. Tambahkan air dari kaldu sebanyak 3 sendok makan dan sisihkan.
  3. Untuk membuat nasi gorengnya, belah nanas menjadi dua bagian. Ambil dagingnya dan potong dadu. Biarkan sisa kulit nanas yang dagingnya sudah dikerok sebagai tempat nasi goreng.
  4. Campurkan minyak sayur sebanyak 1 sendok makan dengan nasi. Kemudian panaskan wajan dan minyak untuk menumis. Tumis bawang putih, jahe dan bawang merah. Masak sampai harum. Masukan saus yang tadi sudah disiapkan sebanyak 1 sendok makan.
  5. Masukan telur dan orak-arik bumbu. Tambahkan kacang polong, wortel, nanas hingga mete.
  6. Masukan nasi serta seluruh saus. Tambahkan kaldu secukupnya untuk memperkaya rasa. Aduk secara perlahan-lahan dan merata. Gunakan api besar agar nasi dan bumbu matang sempurna. Bubuhkan daun ketumbar cincang dan jahe.
  7. Sajikan nasi goreng diatas mangkuk dari buah nanas.

Itu dia resep membuat nasi goreng khas Thailand yang bisa anda coba sajikan di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.